Berlico Mulia Farma

Latar Belakang

Berawal dari industri dalam skala rumah tangga yang didirikan Budhi Santoso pada tahun 1976, PT. Ita Farma hanya menjual delapan jenis produk/obat-obatan. Seiring berjalannya waktu, dengan peningkatan kapasitas produksi dan dengan variabel produk yang semakin banyak, perusahaan ini dituntut untuk berkembang lebih besar lagi.

Dengan dukungan penuh dari FM. Budi Kristanto, Oerip Soegiarto, Bobby Wijaya dan Ronnie Iskandar selaku pemegang saham, PT. Ita Farma berubah nama menjadi PT. Berlico Mulia Farma pada tanggal 10 November 1993.

Pada tahun 2014, melihat kesempatan untuk menjejakkan kaki dibidang farmasi, Grup Sido Muncul memutuskan untuk mengakuisisi PT. Berlico Mulia Farma. Tujuannya adalah untuk memberikan pelayanan kesehatan secara lengkap karena pada akhirnya, di masa depan, yang dibutuhkan masyarakat adalah obat herbal dan farmasi.

Saat ini PT. Berlico Mulia Farma telah memproduksi lebih dari 80 jenis produk ethical, OTC, suplemen, obat herbal, dan sebagainya. Menempati lahan seluas 7.700 meter persegi di daerah Kalasan, Yogyakarta, PT. Berlico Mulia Farma berkiprah di tengah dinamika masyarakat melayani kebutuhan masyarakat Indonesia akan obat-obatan yang bermutu, berkualitas serta aman dengan harga terjangkau.

Filosofi Logo

Komitmen kami mewujudkan  perusahaan farmasi yang bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan, diawali dengan perubahan logo PT. Berlico Mulia Farma. BERLICO sendiri berarti didirikan oleh 5 orang.

Burung Bangau;
Lambang dari keberuntungan, kesetiaan dan umur panjang.

Bulu Pada Sayap Berjumlah 5;
Melambangkan 5 bersaudara seperti pemilik BERLICO pada tahun 1990.

Warna Biru;
Melambangkan ilmu pengetahuan.

Burung Terbang;
Sebagai harapan supaya berkembang dan bermanfaat bagi masyarakat dan lingkungan.

Burung Selalu Melihat Kebawah;
Lambang rasa syukur, memperhatikan yang membutuhkan.

Visi & Misi

Visi;
Menjadi perusahaan farmasi yang dapat memberikan manfaat pada masyarakat dan lingkungan

Misi;

  1. Mengembangkan produk-produk farmasi melalui penelitian dan memproduksi produk-produk berkualitas.
  2. Menjadi partner pemerintah dalam meningkatkan kesehatan nasional.
  3. Berwawasan lingkungan.

Company Value

BERLICO = Beneficial, Effective &Efficient, Reliable, Learning, Innovative, Caring, Obedient

Beneficial
= Kami hadir memberi manfaat bagi masyarakat luas melalui produk yang berkualitas dengan tetap memperhatikan kelestarian Lingkungan Hidup.

Effective & Efficient
= Kami bekerja dengan efektif dan efisien. Bekerja benar, tepat, tidak buang waktu dan biaya.

Reliable
= Kami dapat dipercaya dan diandalkan.

Learning
= Kami selalu belajar, mengembangkan ilmu dan potensi untuk menjadi insan yang berkualitas.

Innovative
= Kami selalu berinovasi untuk memberi yang terbaik.

Caring
= Kami peduli mutu produk, kelestarian lingkungan hidup, pengelolaan lingkungan kerja, kesehatan dan keselamatan kerja.

Obedient
= Kami mematuhi regulasi Industri Farmasi, standar, dan prosedur untuk hasil kerja dan produk yang berkualitas.

Sumber Daya Manusia

PT. Berlico Mulia Farma percaya bahwa karyawan merupakan aset penting bagi perusahaan. Melalui sumber daya manusia yang berkualitas, akan lahir produk-produk terbaik pula. Untuk itu manajemen PT. Berlico Mulia Farma berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas SDM dengan cara proses rekrutmen profesional muda berkualitas dan kompeten di bidangnya, juga secara rutin dan berkala memberikan berbagai pelatihan, seminar, dan sebagainya. Salah satu program wajib yang diikuti oleh seluruh karyawan yang terlibat dalam proses pembuatan obat – mulai dari operator, petugas kebersihan (cleaner) hingga petugas di bagian gudang dan teknisi adalah pelatihan CPOB.

Kebijakan Mutu

Untuk menghasilkan produk bermutu tinggi tidak cukup dengan serangkaian pengujian, melainkan “membangun” mutu tersebut ke dalam produk. PT Berlico Mulia Farma menciptakan Quality Policy (kebijakan mutu) perusahaan yang tertuang dalam Quality Management System (Sistem Manajemen Mutu). Kebijakan ini wajib dilaksanakan oleh seluruh jajaran manajemen dan karyawan PT Berlico Mulia Farma.

Penelitian dan Pengembangan

Untuk memastikan semua produk telah teruji secara prima, PT Berlico Mulia Farma memiliki tiga laboratorium, yaitu: Laboratorium Kimia, Mikrobiologi dan Laboratorium in Process Control. Adapun yang diuji termasuk: bahan baku, produk ruahan, dan produk jadi.

Produksi

Untuk menghasilkan produk yang berkualitas tinggi, proses produksi dilaksanakan dengan mengikuti seluruh persyaratan yang ditentukan dalam CPOB terkini (CPOB: 2006). Pabrik milik PT Berlico Mulia Farma telah dilengkapi berbagai mesin dan fasilitas penunjang dengan teknologi terbaru, sehingga lebih menjamin kualitas, khasiat dan keamanan produk yang dihasilkan. Pengawasan ketat di setiap tahapan produksi tentu menjadi hal utama. Untuk menjamin mutu dan konsistensi produk, seluruh mesin dan peralatan telah melalui proses kualifikasi dan validasi proses produksi.

Dalam proses pengemasan yang merupakan salah satu titik kritis dalam proses pembuatan obat, senantiasa diawasi sangat ketat untuk menjaga identitas, keutuhan dan mutu produk akhir yang dihasilkan. Seluruh proses pengemasan mulai dari kesiapan jalur, pemastian bahan pengemas yang digunakan, pemastian kebenaran penandaan dan pemberian nomor batch dan kedaluwarsa, serta rekonsiliasi bahan pengemas dan jumlah produk obat jadi yang dihasilkan, dipastikan menjadi fokus yang tidak diabaikan.

Zero Waste

Dalam hal pengolahan limbah Bahan Berbahaya Beracun (B3) - baik padat maupun cair - PT Berlico Mulia Farma bekerja sama dengan pihak ketiga yang telah mempunyai izin dari pemerintah dalam hal pengolahan limbah tersebut.

Sedangkan untuk limbah cair, telah diolah di fasilitas pengolahan limbah sendiri yang sudah terverifikasi oleh dinas terkait. Melalui water System, air tanah diolah menjadi air murni (purified water), yang telah memenuhi standar farmakopi yang ditetapkan agar bisa digunakan dalam proses produksi. Dalam proses produksi maupun pembilasan akhir dalam pencucian alat produksi, PT Berlico Mulia farma telah menggunakan air murni tersebut.

Pemasaran dan Distribusi

Produk-produk PT. Berlico Mulia Farma telah tersebar ke seluruh Nusantara melalui para mitra kerja di 16 kota besar di seluruh Indonesia. Saat ini PT. Berlico Mulia Farma juga telah memiliki jajaran Field Force: Medical Sales Representatives/MSR dan Sales Promotion Officer/SPO yang telah tersebar di kota-kota besar.

Corporate Social Responsibility

Hidup ditengah masyarakat Jawa yang masih memegang teguh tradisi dan kearifan budaya, secara tidak langsung mengakar pula dalam seluruh aktivitas yang dilakukan oleh PT Berlico Mulia Farma. Salah satunya adalah tradisi gotong royong dan tepo seliro (tenggang rasa). Pada Oktober 2018 lalu, PT Berlico Mulia Farma memberikan bantuan kepada mahasiswa di Yogyakarta asal Palu, Donggala, dan Sigi yang menjadi korban Gempa dan Tsunami. Bantuan yang diberikan berupa biaya hidup yang sangat dibutuhkan di masa pendidikan. Dalam penyerahan bantuan tersebut GKR Hemas juga turut hadir untuk memberikan semangat kepada para mahasiswa yang terdampak bencana.

Di bulan Desember 2018, sebagai upaya memberikan dukungan terhadap pemerintah dalam mengurangi jumlah penderita katarak di Indonesia, PT. Berlico Mulia Farma bekerjasama dengan Kodam III/Siliwangi dan Persatuan Dokter Spesialis Mata Indonesia (PERDAMI) cabang Jawa Barat, mengadakan operasi katarak gratis yang diselenggarakan di Rumah Sakit, Tk II, Dustira, Cimahi. Selain bantuan sosial berupa operasi katarak gratis, PT Berlico Mulia Farma juga memberikan bantuan kacamata baca gratis bagi masyarakat yang tidak mampu.

Kegiatan-kegiatan social seperti ini sebenarnya sudah dilakukan oleh PT Berlico Mulia Farma sejak dulu sebagai bentuk tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) terhadap masyarakat. Seperti yang terjadi pada tahun 2006 lalu, ketika Yogyakarta dan sekitarnya terdampak gempa berkekuatan 5.9 skala richter dan pada tahun 2014, ketika Gunung sinabung di Sumatera Utara erupsi, PT Berlico Mulia Farma turut membantu dan menyalurkan obat-obatan untuk para korban. Ke depan, PT Berlico Mulia Farma akan meningkatkan kegiatan CSR dan menjadikan agenda utama dalam upaya mewujudkan Visi Perusahaan yaitu menjadi perusahaan farmasi yang dapat memberikan manfaat pada masyarakat dan lingkungan.