Berlico Mulia Farma

Zithrolic

Prescription/Ethical
Kembali ke listing

Azithromycin diindikasikan untuk pengobatan pasien dengan infeksi ringan sampai sedang, antara lain:

  • Infeksi saluran pernapasan atas yang disebabkan oleh S. pyogenes
  • Infeksi saluran pernapasan bawah yang disebabkan oleh H.  influenzae, M.catarrhalis, atau S.pneumoniae
  • Infeksi kulit dan struktur kulit yang disebabkan oleh S.aureus, S.pyogenes, atau S. agalactiae. 
  • Penyakit menular seksual non-gonokokal uretritis dan servisitis yang disebabkan oleh C. trachomatis.

Komposisi

Tiap kaplet salut selaput mengandung:
Azithromycin Dihydrate setara dengan 500 mg Azithromycin.

Efek Samping

Azithromycin dapat ditoleransi dengan insiden efek samping rendah.

Dosis

Azithromycin harus diberikan sebagai dosis tunggal. Lama pengobatan tergantung jenis infeksi seperti di bawah ini.

Azithromycin kaplet dapat dikonsumsi dengan atau tanpa makanan.

Dewasa: Dosis untuk pengobatan penyakit menular seksual yang disebabkan oleh Chlamydia trachomatis, Haemophilus ducreyi, atau Neisseria gonorrhoeae yang peka adalah 1000 mg sebagai dosis tunggal.

Untuk semua indikasi lain dimana formulasi oral diberikan, dosis total 1500 mg harus diberikan sebagai 500 mg sehari selama 3 hari. Sebagai alternatif, dosis total yang sama dapat diberikan selama 5 hari dengan 500 mg diberikan pada hari pertama, kemudian 250 mg sehari pada hari kedua sampai kelima.

Anak-anak: Tidak ada informasi untuk anak di bawah usia enam bulan.

Total dosis 30 mg/kg harus diberikan sebagai dosis tunggal harian 10 mg/kg, atau sebagai alternatif, diberikan selama 5 hari dengan dosis tunggal harian 10 mg/kg pada hari pertama, kemudian 5 mg/kg pada hari kedua sampai kelima.

Lansia: Dosis sama dengan pasien dewasa. Lansia mungkin lebih peka terhadap perkembangan aritmia torsades de pointes dibandingkan pasien yang lebih muda (lihat Peringatan Khusus Dan Perhatian Khusus Untuk Penggunaan).

Pasien dengan gangguan fungsi ginjal: Tidak diperlukan penyesuaian dosis pada pasien dengan gangguan fungsi ginjal ringan sampai sedang (GFR 10-80 ml/menit). Perhatian harus dilakukan ketika Azithromycin diberikan kepada pasien dengan gangguan ginjal berat (GFR <10 ml/menit) (lihat Peringatan Khusus dan Perhatian Khusus Untuk Penggunaan).

Pasien dengan penurunan fungsi hati: Dosis yang sama seperti pada pasien dengan fungsi hati yang normal dapat digunakan pada pasien dengan gangguan fungsi hati ringan sampai sedang (lihat Peringatan Khusus dan Perhatian Khusus Untuk Penggunaan).